7 Universitas di Palembang Terbaik dan Jurusannya

Setiap siswa yang sudah lulus SMA pasti menginginkan untuk melanjutkan jenjang pendidikan ke tingkat perguruan tinggi. Antusiasme yang tinggi terkadang bisa membuat para siswa kebingungan harus memilih jurusan apa di universitas mana. Selain itu banyak juga persiapan lain ketika nantinya ingin mulai berkuliah. Bagi Anda yang berkuliah Universitas di Palembang sebaiknya membaca ulasan ini hingga selesai.

Berkuliah di tempat yang jauh dari kampung halaman bukan hal mudah. Banyak siswa demikian yang harus melakukan adaptasi ulang sehingga nanti bisa berkuliah dengan nyaman. Mari kita mulai pembahasan dari daftar universitasnya.

7 Daftar Universitas di Palembang Terbaik dan Rekomended

Kita akan melanjutkan pembahasan ini dengan menjelaskan daftar Universitas di Palembang yang masuk daftar top. Dijamin materi yang disampaikan dalam kegiatan kuliah akan bisa membekali Anda dalam dunia pekerjaan nanti. Mengenai nama-nama dari universitasnya dapat langsung Anda simak berikut.

1. Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Sumpah Pemuda Palembang

Anda yang lebih tertari mendaftar di universitas swasta tidak ada salahnya mencari tahu di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Sumpah Pemuda Palembang. Akreditasi dari universitasnya adalah B dengan kisaran biaya berkuliah Rp 3.400.000 di setiap semester.

Jumlah siswa yang kini berkuliah di sana sudah mencapai 905 dengan jumlah dosen sebanyak 34. Sekolah tinggi ini memang didirikan dalam rangka mengenai Sumpah Pemuda yang memiliki tekad dalam mencapai persatuan maupun kesatuan bangsa dalam mencapai negara merdeka. Fakultas dan jurusan yang ada hanya berupa Ilmu hukum saja.

2. Universitas Sriwijaya

Universitas Sriwijaya juga populer dengan panggilan Unsri. Akreditasi dari Unsri adalah A dengan biaya kuliah yang sedikit lebih terjangkau dari sekolah tinggi sebelumnya. Biaya kuliah tersebut adalah Rp 3 juta per semester. Jumlah siswa dari universitasnya tidak main-main yakni 28.410.

Demi bisa mengajar mahasiswa yang jumlahnya cukup banyak maka dosen yang direkrut mencapai 1283. Unsri punya peringkat terbaik ke-26 berdasarkan Webometrics Ranging of World Universitites. Universitas ini menyediakan fasilitas yang cukup bagi perkembangan mahasiswanya.

Luas lahan dari Unsri sendiri mencapai 712 hektar sehingga masuk daftar kampus terluas yang ada di Asia Tenggara. Cukup membanggakan sekali bukan julukan tersebut. Pilihan Fakultas juga sangat beragam mulai dari Fakultas ekonomi, kesehatan masyarakat, teknik, kedokteran, dan lain-lain.

3. Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri)

Universitas di Palembang yang juga mengantongi akreditasi cukup baik berupa B adalah Politeknik Negeri Sriwijaya. Politekniknya sering kali dipanggil sebagai Plsri. Biaya berkualiah juga lebih terjangkau dibandingkan dengan perguruan tinggi di poin satu dan dua yakni Rp 2,5 juta di setiap semester. Jumlah siswa keseluruhan adalah 6620 dan dosen 372.

Macam-macam fakultas yang tersedia juga banyak sehingga Anda dapat memilih sesuai passion. Beberapa dari fakultasnya adalah akuntansi, administrasi bisnis, teknik mesin, teknik komputer, dan lain-lain. Bahkan jurusan populer seperti teknik sipil, teknik kimia, dan teknik elektro juga ada di Polsri.

4. Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Anda yang tertarik masuk ke dalam universitas ini perlu tahu bahwa akreditasnya adalah B. Biaya kuliah yang harus dikeluarkan oleh setiap mahasiswanya adalah Rp 2,3 juta di setiap semester. Jumlah siswa terdaftar adalah 12129 dengan jumlah dosen 348.

Berdirinya universitas ini terjadi pada 13 November 1964. Permulaan sebelum berdiri, pendiriannya digagaskan oleh K.H.A. Rasyid Sidik, K.H. Siddik Adim, dan K.H. Husin Abdul Mu’in. Beberapa fakultas yang terdapat di sana adalah Fakultas Adab dan Humaniora, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ushuluddin, dan lain-lain.

Pendirian dari universitas ini juga diharapkan mampu memperbanyak lulusan shaleh dan berkemampuan tinggi. Bahkan salah satu dari program studinya yang unik adalah Jurnalistik dan Bimbingan Konseling.

5. Universitas Muhammadiyah Palembang

Perguruan tinggi yang punya predikat baik tidak hanya berupa negeri saja sehingga tetap bisa pilih yang swasta. Salah satu nama perguruan tinggi swasta yang berakreditasi baik adalah Universitas Muhammadiyah Palembang. Universitasnya sudah mengantongi prediat B dan berlokasi di Jalan Jenderal Ahmad Yani No. 13, Palembang.

Para lulusan SMA bisa saja memilih jurusan sesuai passion di universitas ini karena memang menyediakan banyak pilihan. Jumlah fakultas yang terdapat di Universitas Muhammadiyah Palembang ada Informasi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Pertanian, Fakultas Hukum, Fakultas Agama Islam, Fakultas Kedokteran, dan Program Pascasarjana.

Selain menyedikakan jurusan yang sangat lengkap, para mahasiswa baru juga akan didukung dengan berbagai fasilitas yang lengkap. Misalkan saja terdapat fasilitas lembaga bahasa, biro administrasi akademik, perpustakaan yang luas, dan lain-lain. Seluruh lulusan dari universitas ini berkesempatan mendapatkan pekerjaan bergengsi di perkantoran juga.

Jumlah tenaga pendidik juga memadai sehingga memungkinkan seluruh mahasiswa mendapatkan materi yang terbaik. Setidaknya jumlah mahasiswa sekarang sudah sebanyak 11.330.

6. Universitas PGRI Palembang

Lulusan SMA juga bisa saja mendaftarkan diri di Universitas PGRI Palembang. Universitas tersebut juga masuk dalam universitas swasta berpredikat baik yakni B. Jumlah tenaga pengajarnya pada tahun 2019/ 2020 mencapai 347 dan itu sudah merupakan jumlah dosen tetap.

Sedangkan jumlah mahasiswa yang ada di Universitas PGRI Palembang adalah 10.676 dan membuat jumlah alumni juga banyak. Jurusan yang tersedia sudah pasti hanya berupa keguruan sehingga nantinya para lulusan akan diarahkan menjadi seorang guru. Fasilitas yang disediakan oleh pihak kampus juga tergolong lengkap sehingga memungkinkan mencetak lulusan yang ahli dalam bidang keguruan.

7. Universitas Bina Darma

Kita juga akan membicarakan tentang Universitas Bina Darma yang masuk kategori univesitas di Pelambang yang berstatus swasta. Universitasnya sudah memiliki jumlah dosen tetap lebih dari 200-an. Sedangkan jumlah pelajar juga cukup banyak yang mana mencapai lebih dari 7000 siswa pada tahun 2019/ 2020. Biaya yang perlu dikeluarkan bagi para mahasiswa setiap semester juga terbilang terjangkau.

Rangkaian fakultas yang tersedia di universitas tersebut adalah Fakultas Magister Manajemen, Fakultas Magister Ilmu Komunikasi, Fakultas Magister Teknik Sipil, Fakultas Magister Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknik, Fakultas Psikologi, Fakultas Komunikasi, Fakultas Bahasa dan Sastra, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, dan Fakultas Vokasi. Setiap fakultas juga dipecah kembali menjadi beberapa jurusan.

Siapa tahu jurusan yang dicari memang tersedia di Universitas Bina Darma. Beberapa macam jurusan yang tersedia di Universitas Bina Darma dapat disimak berikut.

  • Magister Manajemen
  • Magister Ilmu Komunikas
  • Magister Teknik Sipil
  • Magister Teknik Informatika
  • Sistem Informasi
  • Teknik Informatika
  • Akuntansi
  • Manajemen
  • Teknik Sipil
  • Teknik Elektro
  • Teknik Industri
  • Psikologi
  • Sastra Inggris
  • Komunikasi
  • Pendidikan Bahasa Indonesia
  • Pendidikan Olahraga
  • Manajemen Informatika
  • Teknik Komputer
  • Komputerisasi Akuntansi
  • Manajemen Perusahaan
  • Administrasi Bisnis
  • Pengelolaan Perhotelan

Baca Juga: 13 Universitas Jurusan Bahasa Inggris di Indonesia yang Terakreditasi A

Akreditas setiap jurusan memang perlu dicek langsung di website universitasnya. Namun akreditatsi dari universitasnya sendiri sudah B pada tahun 2021 dan akan terus berlangsung sampai tahun 2026.

Tinggalkan komentar