Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris: Pengertian dan Jenisnya

Contoh Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris

Ucapan terima kasih dalam bahasa Inggris merupakan hal yang penting untuk kita perhatikan. Mungkin, bagi kita yang saat ini baru belajar bahasa Inggris, ucapan terima kasih hanya sebatas “Thank you“.

Padahal terdapat beberapa ungkapan terima kasih yang bisa anda ucapkan kepada orang lain. Dengan kata lain, ucapan terima kasih ini sangat bervariasi.

Anda bisa menggunakannya sesuai dengan situasi maupun kondisi tertentu. Sehingga, ungkapan terima kasih yang anda ucapkan dapat orang lain terima dengan sangat baik.

Mengapa Perlu Mempelajari Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris?

Mengapa Perlu Mempelajari Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris

Dengan mengetahui penjelasan materi ini, membuktikan bahwa ucapan terima kasih dalam Bahasa Inggris tidak hanya sesederhana “Thank You” saja. Hal tersebut nantinya akan berhubungan dengan siapa akan berterima kasih hingga keadaan seperti apa yang tepat untuk mengucapkannya. Namun tidak semua yang mempelajari Bahasa Inggris tahu.

Beberapa Alasan Perlu Mempelajari Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris

Dasar Bahasa Inggris yang semua orang tahu adalah Thank You, tetapi tidak semuanya tahu tentang bagaimana keadaan tepat serta untuk siapa mengucapkannya. Ternyata pengucapan sesederhana itu masuk ke dalam salah satu materi pembelajaran Bahasa Inggris. Oleh sebab itu berikut dua alasan harus mempelajarinya.

1. Masuk ke dalam Kata Ajaib Sopan Santun dalam Hidup Bermasyarakat

Tiga kata ajaib yang harus diajarkan pada anak-anak adalah tolong, maaf dan terima kasih. Oleh sebab itulah alasan pertama harus mempelajarinya karena thank you masuk ke dalam kata-kata ajaib tersebut sehingga harus dipelajari secara benar serta mengingat dimasukkan ke materi berbahasa Inggris, otomatis memang diharuskan mempelajarinya.

Hidup dalam bermasyarakat sendiri memang harus menerapkan tiga kata ajaib tersebut untuk memperlihatkan sopan santun kepada sesama. Meskipun dalam konteks ini penggunaan Bahasa Inggris sama saja, karena di zaman modern seperti sekarang ini kata “Thank You” seringkali digunakan jika tidak dalam keadaan resmi formal.

2. Mudah Membedakan Terima Kasih Seperti Apa dan untuk Siapa

Dengan mempelajari materi terima kasih dalam Bahasa Inggris ini, diharapkan setiap pelajar jadi memahami tentang bagaimana membedakan dalam menggunakannya seperti apa dan untuk siapa. Hal tersebut karena tidak ubahnya dengan terima kasih Bahasa Indonesia yang akan digunakan formal saja, sedangkan informal cukup makasih.

Begitu juga dengan Bahasa Inggris dimana Thank You biasanya untuk formal condition, sedangkan informal cukup thanks. Hal tersebutlah yang menjadikan alasan kedua mempelajarinya adalah mudah membedakan terima kasih seperti apa dan pada siapa diucapkannya. Tidak lupa juga akan ditentukan pada keadaannya.

Materi pengucapan terima kasih dalam Bahasa Inggris saja masuk ke dalam materi, oleh sebab itulah mempelajarinya juga harus dilakukan secara baik dan benar. Mengingat sesepele apapun anggapan Anda, materi Bahasa Inggris semuanya tetap penting dipelajari.

Pengertian

Ketika kita banyak mem-follow atau mengikuti media sosial orang Amerika seperti artis maupun teman, pastinya anda akan mengetahui mereka pernah merayakan Thanksgiving. Thanksgiving ini merupakan hari libur bagi orang-orang Amerika.

Yang mana bertepatan pada hari Kamis keempat di bulan November. Hari tersebut mereka rayakan sebagai rasa syukur atas hasil panen yang mereka dapatkan.

Selain itu, momen perayaan ini sangat mirip dengan momen lebaran di negara kita. Setiap keluarga maupun sanak saudara banyak yang pulang ke kampung halaman masing-masing.

Mereka juga akan berkumpul saat hari Natal tiba. Kemudian mereka akan menyantap berbagai makanan sebagai makan malam besar khas Thanksgiving.

Bukan hanya itu saja, Thanksgiving ini tidak hanya kita gunakan sebagai perwujudan rasa syukur saja bagi masyarakat Amerika atas hasil panen mereka. Akan tetapi, juga menjadi ungkapan rasa syukur atas berkah dalam kehidupan secara umum.

Dari pernyataan tersebut, kita dapat menarik kesimpulan mengenai pengertian dari ucapan terima kasih. Terima kasih dalam bahasa Inggris adalah sebuah ungkapan atas rasa syukur kita terhadap sesuatu maupun ketika mendapatkan bantuan dan pertolongan dari orang lain.

Fungsi 

Ucapan terima kasih ini adalah salah satu hal yang sudah sangat sering kita lakukan. Rasa terima kasih ini bukan hanya sekedar ucapan saja.

Akan tetapi, ungkapan yang terbilang sangat sederhana ini menjadi patut untuk kita ucapkan. Apalagi jika kita mendapatkan bantuan dari orang lain.

Maka sudah seharusnya untuk mengucapkan rasa terima kasih kita. Selain itu, terima kasih dalam bahasa Inggris juga merupakan ungkapan apresiasi kita.

Bukan hanya itu saja, akan tetapi juga salah satu cara untuk menghargai orang-orang di sekitar kita. Bila kita memandang hal ini dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia, dan juga budaya bangsa Indonesia, ungkapan terima kasih menjadi sebuah tata krama.

Tidak hanya di negara kita saja, bahkan hampir seluruh wilayah yang ada di dunia ini juga mempunyai tata krama maupun budaya yang serupa. Terutama tentang ucapan terima kasih ini.

Jenis dan Contoh Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris

Ketika kita berbicara mengenai rasa syukur dan terima kasih dalam bahasa Inggris, terdapat banyak cara untuk menyampaikan rasa terima kasih tersebut. Tidak jauh berbeda dengan orang Indonesia.

Ada beberapa orang yang mengucapkan rasa terima kasih dengan cara langsung. Akan tetapi, juga mengucapkan rasa terima kasih dengan menggunakan rangkaian kata yang lain.

Ucapan Terima Kasih Thanks a Bunch

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, banyak cara untuk mengekspresikan rasa terima kasih dalam bahasa Inggris. Salah satu jenis ekspresi terima kasih yang pertama, yakni dengan menggunakan kata Thanks a bunch.

Yang perlu kita ingat setiap ucapan yang kita berikan tentu mempunyai konteksnya tertentu, khususnya berkaitan dengan tingkat keformalan suasananya. Untuk jenis Thanks a bunch ini hanya dapat kita gunakan dalam situasi tidak formal seperti dengan teman.

Selain memiliki fungsi sebagai ucapan terima kasih dalam bahasa Inggris, kata Thanks bunch menariknya dapat berubah fungsi menjadi sindiran. Hal tersebut sama halnya dengan saat kita mengucapkan terima kasih padahal sedang menyindir seseorang. Untuk lebih jelasnya, pahami contoh di bawah ini:

  • Hey thanks a bunch for lending my that book (Terima kasih sudah meminjamkan saya buku itu)
  • Thanks a bunch for running my happiness! (thanks a bunch dalam kalimat ini mengandung arti sebagai sebuah sindiran “Terima kasih banyak sudah mengacak-acak dapur saya.”)
  • Thanks a bunch about yesterday (Terima kasih banyak untuk yang kemarin)
  • Wow, this ring beautiful, thanks a bunch (Wow cincin ini sangat indah, terima kasih banyak)
  • You are about life Safee, thanks a bunch (Anda adalah penyelamat, terima kasih banyak)

Ucapan Terima Kasih Many Thanks

Jenis ekspresi ucapan terima kasih selanjutnya adalah “Many Thanks“. Dalam bahasa Indonesia, kata ini dapat kita artikan sebagai “banyak terima kasih”.

Biasanya kata ini kita gunakan untuk situasi yang lebih formal. Kata many thanks ini biasanya bakal kita jumpai pada sebuah surat, baik tulis maupun elektronik yang bersifat formal. Berikut contohnya secara jelas:

  • Many thanks for your condolence (Terima kasih banyak atas bela sungkawa anda)
  • Many thanks for the invitation you give me (Terima kasih banyak atas undangan yang anda berikan pada saya)
  • For your attention, would to say many thanks (Atas perhatiannya, saya hanya akan mengucapkan terima kasih)
  • You gave me power when doing this research, many thanks (Anda memberikan saya kekuatan untuk melakukan penelitian ini, terima kasih banyak)
  • Many thanks for the experience, Sir (Terima kasih banyak atas kesempatannya, pak)

Ucapan Terima Kasih Thank you so much, Thanks so much, etc

Kata-kata seperti Thank you so much, thanks so much, dan lain-lain ini jelas tidak asing di telinga kita. Hal tersebut karena kata-kata inilah yang menjadi dasar dalam ekspresi mengutarakan terima kasih dalam bahasa Inggris.

Selain familiar kata thanks atau thank you memang mempunyai kesan yang santai, namun juga sangat sopan. Oleh karena itu, banyak yang menggunakannya. Contoh ucapan terima kasih dalam bahasa Inggris jenis ini yang cukup sering kita gunakan:

  • Thanks a lot for making today’s breakfast (Terima kasih banyak sudah membuatkan sarapan untuk hari ini)
  • Thank you very much for help me do the laundry (Terima kasih banyak karena sudah membantu saya mencuci pakaian)
  • Thank you very much for bring my little sister back home safely (Terima kasih sudah mengantar adik perempuan saya pulang ke rumah dengan selamat)
  • Thank you so much for believing my word (Terima kasih banyak karena sudah mempercayai ucapan saya)
  • Thanks so much pal, you saved my life again (Terima kasih banyak sobat, anda kembali menyelamatkan nyawa saya)

Ucapan Terima Kasih Cheers

Jika dialih bahasa ke bahasa Indonesa, kata “Cheers” memang tidak ada sangkut pautnya dengan ucapan terima kasih. Namun, ternyata maksud baik dari kata ini juga banyak digunakan native speaker untuk mengutarakan rasa terima kasih.

Yang perlu kita ingat tentu kata Cheers merupakan ungkapan terima kasih yang memiliki konteks tidak formal. Untuk itu, jangan sekali-kali menggunakan kata tersebut saat berpidato.

  • A: You can bring that already used can for your art classical (Anda bisa membawa pulang kaleng bekas itu untuk kelas seni)
  • B: Are you serious? Cheers!

Jenis dan Contoh Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris

Ucapan Terima Kasih Much Obliged

Sama halnya kata “Thank You“, kata “Much Obliged” jika kita lihat ke dalam bahasa Indonesia memiliki arti terima kasih. Menariknya, kata ini lebih memiliki kesan formal yang sangat kuat.

Untuk itu, kita dapat menggunakan kata ini saat ingin mengucapkan terima kasih dalam kondisi yang formal. Untuk lebih jelasnya, perhatikan contoh di bawah ini:

  • Gembul said that he was much obliged for your help (Gembul mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan Anda)
  • We much obliged for your time to meeting with us (Kami mengucapkan banyak terima kasih atas waktu anda untuk bertemu dengan kami)
  • She was much obliged when you decided to made the dinner last night (Dia mengucapkan banyak terima kasih ketika Anda memutuskan memasak semalam)
  • He was much obliged for that cake you gave yesterday (Dia berterima kasih atas kue yang anda berikan kemarin)
  • They suggested that we much obliged for their help (Mereka mengusulkan untuk berterima kasih kepada mereka atas bantuannya)

Ucapan Terima Kasih Save my Life

Saat kita mendapatkan pertolongan dari orang lain, maka secara sadar kita akan merasa diselamatkan oleh orang lain. Menariknya, kata “menyelamatkan hidup” atau “safe my life” tersebut juga dapat kita gunakan untuk mengekspresikan rasa terima kasih.

Tentu jenis ucapan terima kasih ini juga mempunyai konteks untuk kegiatan informal saja. Kita bisa menggunakan kata ini jika ingin berterima kasih pada teman ataupun keluarga. Berikut ini adalah contohnya:

  • You have saved my life because you sweeping that ball away! Good play dude (Anda menyelamatkan saya karena anda mampu membuang bola itu! Permainan yang bagus sobat)
  • I don’t know who dan helping me last night. You’ve saved my life again Gembul (Saya tidak tahu siapa yang bisa membantu saya semalam. Anda menyelamatkan saya lagi Gembul)
  • He saved my life because he coming to me when my heart break (Dia menyelamatkan saya karena dia datang saat hati saya hancur)

Ucapan Terima Kasih Appreciate

Jika kata “Save my life” sebelumnya adalah sebuah ekspresi terima kasih untuk kegiatan yang lebih informal. Maka kata “Appreciate” ini mempunyai konteks yang lebih formal atau lebih serius. Misalnya saja pada contoh di bawah ini:

  • I appreciate your kindness. Thank you so much, sir (Saya sangat menghargai kebaikan hati anda. Terima kasih banyak pak)
  • I do appreciate you for being a good leader to us and helps us grow this company (Saya sangat menghargai bahwa anda adalah pemimpin yang baik untuk membantu kami mengembangkan perusaan ini)
  • Hey, Gembul. About cake that you gave me yesterday, I Appreciate it (Hey Gembul, soal kue yang anda berikan pada saya kemarin. Saya ucapkan terima kasih)
  • I appreciate anything that God give to me (Saya berterima kasih atas segala yang Tuhan berikan untuk saya)
  • About that umbrella when we meet at station, I appreciate it (Soal payung yang anda berikan saat kita berjumpa di stasiun, saya ucapkan terima kasih)

Ucapan Terima Kasih Extremely Grateful

Sama halnya dengan jenis ucapan terima kasih sebelumnya, penggunaan jenis ucapan terima kasih yang satu ini juga untuk konteks yang formal. Biasanya kata “Extremely atau Incredibly Grateful” banyak muncul dalam pidato atau sebuah kunjungan perusahaan. Untuk lebih jelasnya, pahami contoh di bawah ini:

  • I am incredibly grateful for your attention to my presentasi on today (Saya berterima kasih banyak atas perhatian anda pada presentasi saya hari ini)
  • I am extremely grateful for having a boyfriend like you (Saya berterima kasih karena punya kekasih seperti anda)
  • I am extremely grateful for your support, so I can step up this new position (Saya berterima kasih banyak atas dukungan anda, sehingga saya dapat berada di posisi yang baru ini)

Ucapan Terima Kasih Thanks in Advance atau Thank You Beforehand

Dari segi konteks tata bahasanya, kata “thanks ini advance” atau “thanks before” memiliki arti dalam bahasa Indonesia yaitu “terima kasih sebelumnya”. Ucapan ini menjadi unik karena biasanya dapat kita gunakan untuk meminta pertolongan dengan lebih halus. Untuk lebih jelasnya, pahami contoh di bawah ini:

  • Hey, can you help me bring those massive rock outside? Thank you beforehand (Hey, dapatkan anda menolong saya untuk membawa batu besar ini keluar? Terimakasih sebelumnya)
  • Can you buy me that donuts on your way home? Thank you in advance (Dapatkan anda membelikan saya donat itu dalam perjalanan pulang? Terima kasih sebelumnya)
  • Gembul, bring that new gas tank here. Thanks before (Gembul, bawa tangki gas baru itu ke sini. Terima kasih sebelumnya)
  • Excuse me, can you repair my bycyle? Thank you on advance (Permisi, akan anda memperbaiki sepeda saya. Terima kasih sebelumnya)
  • Can you making this task before 4 pm? Thanks beforehand (Dapakah anda membuat tugas ini sebelum jam 4 sore? Terima kasih sebelumnya)

Ucapan Terima Kasih Thats a Very Kind of You

Memiliki arti “anda sangat baik sekali” kata “that’s a very kind of you” juga dapat kita gunakan untuk mengucapkan rasa terima kasih. Untuk itu, kata ini juga patut kita aplikasikan dalam percakapan sehari-hari. Berikut ini contohnya:

  • Is this really for me? That’s a very kind of you (Apa ini benar-benar untuk saya? Terima kasih banyak, anda baik sekali)
  • Hi, that’s a very kind of you for giving me that present. I love you (Hi, anda sangat baik sekali memberikan saya hadiah itu. Saya mencintai anda)
  • You gave her a new pair of shoes? That’s a very kind of you, now I can save my money (Anda memberikan dia sepatu baru? Anda baik sekali, terima kasih. Sekarang saya dapat menabung lebih banyak lagi)
  • Look at this beautiful food do you make. That’s very kind of you (Lihat makanan yang cantik yang telah anda buat ini. Terima kasih banyak, anda snagat baik)
  • About your accompany me to the garden, that’s very kind of you (Soal anda menemani saya pergi ke taman, anda sungguh baik hati sekali terima kasih)

Itulah tadi penjelasan mengenai ucapan terima kasih dalam bahasa Inggris. Dengan mempelajari materi satu ini, diharapkan anda memiliki kemampuan dan pengetahuan berbahasa Inggris yang semakin baik. Sehingga skill speaking bahasa inggris komunikasi bahasa Inggris anda dapat meningkat. Jangan pernah berhenti untuk belajar bahasa Inggris dan selalu berusaha agar tetap semangat! Baca juga Perkenalan Diri Dalam Bahasa Inggris