Noun modifier akan melengkapi pokok bahasan kita kali ini dalam memahami bentuk-bentuk kata benda dalam bahasa Inggris. Pemahaman yang telah kalian miliki sebelumnya mengenai kata benda, tidak akan lengkap tanpa disertai dengan kemampuan untuk menjelaskan penggunaan noun sebagai modifier.
Dalam kalimat, biasanya modifier berupa kata sifat (adjective) dan kata keterangan (adverb). Namun apakah kalian tau kalau ternyata kata benda (noun) juga dapat digunakan sebagai modifier? Penggunaan noun sebagai modifier sebenarnya sangat sederhana, berikut penjelasannya.
Kepentingan Mempelajari Noun Modifier dalam Proses Belajar Bahasa Inggris
Pada dasarnya mempelajari Bahasa Inggris tidak semudah yang dibayangkan. Bahkan setiap kata mempunyai jenisnya masing-masing, oleh sebab itu jika memang bertujuan menguasainya memang harus mempelajari satu per satu materi Bahasa Inggris termasuk noun modifier salah satu jenis kata-kata benda atau noun dalam penggunaan Bahasa Inggris.
Dua Kepentingan Mempelajari Noun Modifier dalam Bahasa Inggris
Noun Modifier sendiri adalah salah satu jenis dari kata benda yang sering digunakan dalam pembuatan kalimat hingga paragraf Bahasa Inggris. Namun, jika tidak memasukkannya ke dalam materi kemungkinan seseorang mengetahuinya penting dipelajari sangatlah tipis terutama bagi pemula. Berikut akan dijelaskan sedikit tentang kepentingan mempelajarinya.
1. Seringkali Digunakan dalam Pembuatan Kalimat dan Paragraf
Jangan salah, meskipun tidak semua yang mengetahui tentang Noun Modifier namun sebenarnya kata-kata tersebut seringkali digunakan dalam pembuatan kalimat dan paragraf Bahasa Inggris. Jangankan pemula, bahkan mereka yang sudah bertahun-tahun memahami benar tentang Bahasa Inggris saja masih belum mengetahui benar mengenai Noun Modifier.
Sering menemukannya di dalam sebuah kalimat dan paragraf tetapi belum tentu tahu bagaimana aturan cara menggunakannya, karena pada dasarnya setiap kata ada aturan tersendiri menggunakannya. Oleh sebab itulah seringkali digunakan menjadi kepentingan pertamanya dimana terkadang juga tidak terlalu diperhatikan oleh pembacanya sehingga harus dipelajari.
2. Menjadi Bagian dari Materi Noun atau Kata Benda dalam Bahasa Inggris
Sudah pernah dijelaskan sebelumnya tentang bagaimana penggunaan Noun dalam Bahasa Inggris dan memang Noun Modifier masuk ke dalam salah satu cara penggunaannya. Oleh sebab itu perlu dipelajari dan dipahami mengingat kepentingan pertama dimana seringkali digunakan dalam kalimat hingga paragraf bahasa Inggris.
Misalnya saja dalam proses pembuatan kalimat dan paragraf jika Anda tidak paham benar tentang bagaimana menggunakan noun termasuk di dalamnya noun modifier, tentu tak akan berjalan lancar. Mengingat noun modifier sendiri sesuai kepentingan poin kedua ini bagian dari materi noun atau kata benda dalam Bahasa Inggris.
Pada dasarnya apapun pembahasan dalam materi Bahasa Inggris, tetap harus mengedepankan memahami serta mempelajari. Hal tersebut karena termasuk bagian dari materi pembelajarannya sehingga mau tidak mau dipelajari dengan benar.
Pengertian Noun Modifier
Noun modifier terdiri dari dua unsur, yaitu noun (kata benda) dan modifier yakni berbentuk frasa atau kata. Frasa tersebut dapat berupa kata sifat, kata benda, maupun kata keterangan yang keberadaannya akan mengubah makna dari suatu frasa.
Jadi, kata benda modifier berarti kata benda yang ditambahkan dalam frasa untuk mengubah makna tersebut sesuai dengan yang diinginkan.
Contoh noun modifier yaitu entrance stairs, film music, paper tray, oil pan, story idea, student price, band concert, game bus, player coach, diesel engine, home town, lab printer, solar system, desert storm, water vapor, horror novel, morning class, chest pain, concert hall, dll.
Aturan Penggunaan Noun Modifier
Saat kalian akan menggunakan kata benda (noun) sebagai modifier, ada beberapa kriteria yang harus diperhatikan. Berikut aturannya.
1. Kata Benda yang Digunakan dalam Noun Modifier Harus Tunggal (Singular)
Berikut contohnya dalam sebuah kalimat.
- This is apple juice. (Ini adalah jus apel.)
Kata apple dalam kalimat di atas adalah modifier, yang menambah dan menjelaskan makna dari kata benda juice. Sehingga kalian dapat mengetahui jus yang dimaksud di atas adalah jus apel, atau jus tersebut berisi apel, bukan manga atau pun pisang.
- I climbed a mango tree. (Aku memanjat sebuah pohon mangga.)
Kata mango di atas merupakan modifier, yang memberikan gambaran serta penjelasan pada kata benda tree. Dengan demikian, kalian mengerti kalau pohon yang sedang dipanjat adalah pohon mangga.
2. Modifier Harus Berada sebelum Kata Benda (Noun-Noun)
Sebagaimana yang telah kalian pelajari sebelumnya, modifier selalu melekat pada kata benda. Perhatikan contoh di bawah ini untuk memahaminya ya.
Berikut example dalam sebuah kalimat:
- That is a box office. (Itu adalah tempat penjualan tiket.)
Kata box dan office merupakan kata benda, di mana kata box menjelaskan dan memberikan makna tambahan pada kata office. Sehingga makna box office bukanlah kotak kantor, akan tetapi loket tiket atau tempat menjual tiket.
- I have black shoes. (Aku memiliki sepatu berwarna hitam).
Kata black pada kalimat di atas merupakan kata benda yang berfungsi untuk menjelaskan kata benda setelahnya, yaitu shoes yang berarti sepatu. Dengan adanya kata black, kalian menjadi tahu bahwa baju yang dimaksud adalah baju yang berwarna hitam, bukan merah ataupun biru.
3. Kata Benda dengan Angka (Number-Noun)
Selain harus berupa kata tunggal (singular), kata benda lain yang dapat digunakan untuk modifier adalah angka dengan tanda garis pemisah (-). Untuk lebih memahaminya, kalian dapat memperhatikan contoh noun modifier kalimat di bawah ini.
- Ajeng has a three-year-old son. (Ajeng mempunyai anak laki-laki berumur tiga tahun.)
Kata three year di atas merupakan angka yang memiliki fungsi sebagai penjelas dari kata son. Dari situ, kalian dapat mengetahui jika anak tersebut telah berusia tiga tahun.
- I get two-time champion. (Aku mendapatkan juara dua kali)
Kata two-time pada kalimat di atas merupakan angka. Keberadaannya dalam kalimat berfungsi sebagai penjelas dari kata setelahnya, yaitu champion. Dengan demikian, kalian dapat mengetahui bahwa dia telah mendapatkan juara sebanyak dua kali.
Contoh Kalimat Noun Modifier
Penggunaan noun modifier dalam sebuah kalimat sebenarnya cukup mudah. Berikut contoh kalimatnya.
- She has a gold watch.
(Dia memiliki sebuah jam emas.)
- Metals are good conductors.
(Logam adalah konduktor yang bagus.)
- Doni has a silver ring.
(Doni mempunyai sebuah cincin perak.)
- I won a bronze medal.
(Saya memenangkan medali perunggu.)
- I have a blue car.
(Saya memiliki sebuah mobil biru.)
- This is good music.
(Ini adalah musik yang bagus.)
- Yuda is going to London park.
(Yuda sedang pergi ke taman London.)
- I drink a cup of coffee milk every morning.
(Saya minum segelas kopi susu setiap pagi.)
- He watched a cartoon movie yesterday.
(Dia menonton sebuah film kartun kemarin.)
Sebagaimana yang telah disinggung di awal, penggunaan modifier dapat berupa kata benda (noun) sehingga membentuk noun modifier, kata sifat (adjective) sehingga membentuk adjective modifier, dan kata keterangan (adverb).
Namun, dari ketiga bentuk tersebut, yang paling memiliki kemiripan adalah noun modifier dan adjective modifier. Apa itu adjective modifier? Simak uraiannya berikut.
Adjective Modifier
Adjective modifier merupakan kata sifat yang berfungsi untuk mendeskripsikan atau menjelaskan kata benda setelahnya. Berbeda dengan noun modifier yang harus berada sebelum kata benda, adjective modifier dapat berada sebelum kata benda (pre-modifier) atau pun sesudah kata benda (post-modifier).
Beberapa contoh adjective modifier yaitu seperti yellow ball, gigantic tower, Both books, endangered species, girlfriend, whose music, several hours, more time, dll.
Berikut contoh modifier adjective dalam kalimat.
- He is a clever child.
(Dia adalah seorang anak yang cerdas.)
- Raya is a smart student.
(Raya adalah seorang siswa yang pintar.)
- Salsa is a pretty girl.
(Salsa adalah seorang gadis yang cantik.)
- She is a cute baby.
(Dia adalah bayi yang mungil.)
- He has a good frame.
(Dia mempunyai pigura yang bagus.)
- That is a sweet cat.
(Itu adalah kucing yang manis.)
- Emma has a nice voice.
(Emma memiliki suara yang bagus).
Kata yang bercetak tebal di atas adalah kata sifat (adjective) yang digunakan sebagai adjective modifier. Seperti pada contoh pertama, kata clever yang memiliki makna pintar atau cerdas, berfungsi untuk menjelaskan kata child. Hal tersebut menjelaskan bahwa cerdas yang dimaksud adalah seorang anak.
Berbicara mengenai modifier, tidak akan terlepas dari prepositional phrase, apa itu? Prepositional phrase adalah preposisi yang harus di dahului oleh modifier. Contoh kata preposisi dalam suatu kalimat yaitu at, with, about, an, behind, beside, in, on, dll.
Berikut contoh pemakaiannya dalam kalimat.
- Do not write in pen on this test.
(Jangan menulis dengan pena pada tes ini.)
- They stand in a line.
(Mereka berdiri dalam satu garis.)
- Can you sit beside me?
(Dapatkah duduk di samping saya?)
- I will go to school with you.
(Saya akan pergi ke sekolah bersamamu.)
Itulah penjelasan mengenai noun modifier. Jangan lupa untuk melihat aturan yang harus dilakukan saat menulisnya ya. Sekarang kalian telah mengetahui bahwa modifier juga dapat berupa noun, adjective, maupun adverb.
Baca juga : Pengertian Uncountable Noun dan Mengenal Jenis-Jenis Noun Bahasa Inggris