Kosakata Bahasa Inggris yang Tulisannya Sama tapi Beda Arti

Kosakata Bahasa Inggris yang Sama Namun Beda Arti

Pernahkah kamu menemukan satu atau dua kosakata bahasa Inggris yang tulisannya sama tapi beda arti? Pada saat pertama kali membaca, kamu berasumsi jika arti dari kata itu adalah A. Namun ternyata, ketika kamu telisik kembali, arti kalimat secara keseluruhan menjadi tidak masuk akal. 

Hal ini karena, arti yang sebenarnya dari kata tersebut bukanlah A, melainkan homonimnya. Kata itu bukan hanya kata bahasa Inggris yang mirip saja, namun benar-benar identik. 

Dari huruf awal hingga huruf akhir tulisannya benar-benar persis, pun dengan pengucapannya. Padahal, artinya berbeda. 

Itulah yang disebut dengan kata homonim. 

Sekilas tentang Homonim

Pengertian Homonim

Ketika mendengar kata “fair”, hal apa yang pertama kali melintas di kepala kamu? Sebagian orang mungkin langsung mengingat kata “adil” pada saat mendengar kata itu. Lalu, sebagian lagi mungkin mengingat kata “pasar malam”. Kemudian, ada juga yang mengingat “kulit cantik kuning langsat”. 

Sebenarnya, semua arti tersebut adalah benar dan tidak ada yang salah. Meskipun artinya sangat jauh berbeda, namun tulisannya di dalam bahasa Inggris benar-benar sama. Itu adalah salah satu contoh kata bahasa Inggris yang memiliki 2 arti atau lebih, yang akan kamu kenal dengan nama homonim. 

Di samping homonim, kamu pun akan mengenal istilah homograf dan homofon dalam bahasa. Bila kamu belum tahu, homograf mengacu pada kata yang cara penulisannya sama, namun cara pengucapan dan artinya berbeda. Misalnya kata “bow” yang berarti “busur” dan kata “bow” yang artinya “haluan kapal”. 

Hal ini berbeda dengan homofon yang mengacu pada kata yang pengucapannya sama, namun cara penulisan dan artinya berbeda. Misalnya seperti kata “buy” yang berarti “membeli” dan kata “bye” yang artinya “selamat tinggal”. 

Lalu, ada juga homonim, yang merupakan 1 kata yang memiliki 2 arti atau lebih dengan cara penulisan dan cara pengucapan yang identik. Kamu pun dapat melihat beberapa contohnya pada penjelasan di bawah ini! 

Daftar Kosakata Homonim

Belajar Kosakata Bahasa Inggri Homonim

Di samping kata “fair”, faktanya masih ada banyak kata homonim di dalam bahasa Inggris. Kamu pun pastinya akan sering menemukan kata-kata tersebut di kehidupanmu sehari-hari. Karena itulah, kamu dapat menyimak apa saja contoh homonim dalam bahasa Inggris di tabel di bawah ini. 

KATAARTI 1ARTI 2
  • Bear 
  • Wave
  • Bat
  • Sink
  • Cross
  • Face
  • Fly
  • Tape
  • Block
  • Letter
  • Mean
  • Ring
  • Left
  • Right 
  • Pitcher
  • Crane
  • Like
  • Park
  • Mine
  • Date
  • Watch
  • Nail
  • Fine
  • Bun
  • Fire 
  • Cook
  • Match 
  • Beruang
  • Ombak
  • Kelelawar
  • Tenggelam
  • Menyeberang
  • Wajah
  • Terbang
  • Merekam
  • Komplek
  • Surat
  • Jahat
  • Cincin
  • Kiri 
  • Kanan
  • Wadah air
  • Bangau
  • Menyukai
  • Taman
  • Milikku
  • Tanggal
  • Menonton
  • Kuku 
  • Denda
  • Sanggulan rambut
  • Api
  • Memasak
  • Cocok 
  • Menanggung
  • Melambai
  • Tongkat bisbol
  • Wastafel
  • Salib
  • Menghadapi
  • Lalat
  • Plester
  • Memblokir
  • Huruf
  • Maksud
  • Tempat tinju
  • Pergi (past participle)
  • Benar
  • Pelempar bola
  • Derek 
  • Seperti 
  • Memarkir
  • Tambang
  • Berkencan
  • Jam tangan
  • Paku
  • Baik-baik saja
  • Roti manis
  • Memecat
  • Koki
  • Pertandingan

Contoh Kalimat yang Menggunakan Homonim

Apa Saja Kosakata Bahasa Inggri Homonim

Setelah kamu tahu apa saja kosakata bahasa Inggris yang memiliki arti berbeda namun tulisannya sama, kamu juga perlu tahu apa saja contoh kalimatnya. Berikut adalah beberapa di antaranya: 

  • I don’t like her, she is so mean to me. (Aku tidak suka dia, dia sangat jahat kepadaku.) 
  • It’s not what I mean. Let me explain it to you. (Itu bukan maksudku. Biarkan aku menjelaskannya padamu.) 
  • I’m too lazy to style my hair so I just make a bun. (Aku terlalu malas untuk menata rambutku jadi aku hanya menyanggul rambutku.)
  • Tasya said she will make a bun for me and I’m so excited because she’s a good cook. (Tasya bilang dia akan membuatkan roti manis untukku dan aku sangat bersemangat karena dia adalah koki yang handal.) 
  • I’ll buy her a ring next week because I want to propose to her. (Aku akan membeli cincin minggu depan karena aku ingin melamarnya.)
  • Gangga is in the ring already, the match will begin soon. (Gangga sudah ada di tempat tinju, pertandingannya akan segera dimulai.)
  • She writes me some letters. (Dia menulis beberapa surat untukku.) 
  • Pay attention to the letters before you write it. (Perhatikan huruf-hurufnya sebelum kamu menulisnya.) 

Saat hendak membuat contoh kalimat, kamu patut memastikan konteks dan cara writing bahasa Inggris yang benar. Berhati-hatilah dengan kosakata bahasa Inggris yang tulisannya sama tapi beda arti dan plihlah kata-kata yang tepat.