Mudah, Begini Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja

Nama Kampung Inggris Pare saat ini cukup populer dan banyak dipilih sebagai tempat tepat untuk belajar bahasa Inggris. Jika kamu berada di kawasan Jogja dan tertarik untuk berkunjung ke tempat ini, ada sejumlah alternatif cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja yang perlu kamu tahu.

Nah, bagaimana caranya? Secara terperinci, kamu bisa memilih untuk menggunakan moda transportasi udara seperti pesawat atau menggunakan jalur darat dengan pilihan transportasi seperti kereta api, bus, dan mobil.

Lebih lanjut, berikut adalah beberapa informasi terkait perjalanan setiap moda transportasi untuk menuju ke Kampung Inggris di Pare, Kediri. Yuk, simak!

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Kereta Api

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Kereta Api

Bingung mau naik apa ke Kampung Inggris Pare di Kediri? Mungkin kamu bisa mencoba mempertimbangakan salah satu moda transportasi darat paling nyaman, yakni naik kereta api.

Seperti yang kamu ketahui, di Yogyakarta tidak hanya ada satu namun beberapa stasiun kereta api. Namun demikian, tidak semua keberangkatan kereta dari Stasiun Yogyakarta melewati Stasiun di Kediri dan Stasiun Jombang.

Perlu kamu ketahui, kamu bisa pergi ke Kampung Inggris dengan transit di dua stasiun terdekat, yakni Stasiun Kediri (KD) dan Stasiun Jombang (JG). Dengan kata lain, kamu bisa memilih pemberhentian antara kedua stasiun ini.

Nah, dari beberapa stasiun, hanya ada dua stasiun di Yogyakarta yang bisa mengantarkan kamu ke stasiun Kediri dan Stasiun Jombang, yaitu Stasiun Yogyakarta (YK) dan Stasiun Wates (WT).

Untuk harga tiketnya, baik dari Stasiun Yogyakarta maupun Stasiun Wates, sama saja. Untuk kelas ekonomi, harga tiketnya berkisar antara Rp200.000 hingga Rp250.000. Sedangkan untuk kelas eksekutif, harganya berkisar antara Rp300.000 hingga Rp400.000.

Pemberhentian di Stasiun Kediri

Jika kamu memilih titik transit di Stasiun Kediri dari Stasiun Yogyakarta maupun Wates, maka kamu akan menempuh perjalanan sejauh 250 kilometer. Nantinya kamu akan menempuh waktu perjalanan lebih kurang sekitar tiga setengah jam.

Sesampainya di Stasiun Kediri, kamu masih harus menempuh perjalanan yang cukup jauh untuk ke Kampung Inggris. Pasalnya, jarak Stasiun Kediri ke Kampung Inggris Pare adalah 26 kilometer. Untuk itu kamu bisa memanfaatkan moda transportasi ojek online atau transportasi umum untuk pergi ke Kampung Inggris.

1. Dari Stasiun Kediri ke Kampung Inggris Pare via Ojek Online

Untuk transportasi ojek online, beberapa titik penjemputan dekat stasiun Kediri  adalah Apotek Kimia Farma, Monumen Panji Asmorobangun, dan juga lobby stasiun. Khusus untuk Apotek Kimia Farma dan lobby stasiun, penumpang hanya melakukan penjemputan atau pick up dan dilarang menunggu.

Adapun biaya untuk ojek online dari Stasiun Kediri ke Kampung Inggris Pare berkisar Rp 70.000 untuk kendaraan motor. Sedangkan untuk mobil, ongkosnya adalah sekitar Rp 100.000 untuk mobil.

2. Dari Stasiun Kediri ke Kampung Inggris Pare via Angkot

Bagi kamu yang mencari alternatif moda transportasi lain selain ojek online yang lebih ekonomis, kamu bisa menggunakan angkutan kota dengan kode P untuk Pare. Adapun ongkos yang perlu kamu persiapkan tergolong cukup terjangkau, yakni sekitar Rp10.000 hingga Rp20.000.

Nah, untuk bisa mendapatkan angkutan kota ini, kamu harus mengeluarkan sedikit usaha lebih dengan berjalan ke Rumah Sakit Bhayangkara. Tidak jauh, jarak antara Stasiun Kediri dan rumah sakit ini cukup dekat. Ringkasnya adalah 700 meter atau hanya sembilan menit jalan kaki.

Pemberhentian di Stasiun Jombang

Pilihan lainnya adalah melakukan transit di Stasiun Jombang. Dari Stasiun Yogyakarta dan Wates, kamu akan menempuh perjalanan sejauh 255 kilometer dengan durasi trip selama hampir empat jam.

Setibanya di Stasiun Jombang, kamu masih harus melakukan perjalanan sejauh 28 kilometer ke Kampung Inggris. Ada tiga pilihan alat transportasi yang bisa kamu gunakan, yakni ojek online, bus, dan angkutan kota.

1. Dari Stasiun Jombang ke Kampung Inggris Pare via Bus

Untuk bus, kamu bisa berjalan sejauh 150 meter dari pintu keluar stasiun ke arah timur menuju halte bus terdekat. Di sana kamu bisa memilih bus dengan tujuan Trenggalek seperti bus Harapan Jaya dengan harga tiket sekitar Rp 25.000 hingga Rp 50.000.

2. Dari Stasiun Jombang ke Kampung Inggris Pare via Angkot

Kalau kamu memilih naik angkutan kota, kamu bisa berjalan menuju bagian belakang stasiun. Di sana kamu akan menemukan pangkalan ojek dan angkutan umum dekat warkop Kendi. Untuk angkutan kota menuju wilayah Pare, umumnya baru bisa kamu temui di sore hari sekitar jam 17.00 hingga 19.00 dengan biaya sekitar Rp20.000.

3. Dari Stasiun Jombang ke Kampung Inggris Pare via Ojek Online

Untuk opsi ojek online, kamu bisa melakukan pemesanan seperti biasa melalui aplikasi.  Adapun biayanya adalah sekitar Rp80.000 untuk motor dan Rp120.000 untuk mobil.

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Travel

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Travel

Selain menggunakan kereta api, cara ke Pare Kediri selanjutnya adalah dengan memanfaatkan jasa agen travel. Kelebihan dari transportasi travel ini adalah kamu tidak perlu melakukan transit. Sebab, kamu akan diantar secara langsung ke Kampung Inggris Pare.

Bukan hanya itu, titik penjemputan travel juga fleksibel. Dengan demikian kamu bisa meminta untuk dijemput di rumah atau titik penjemputan yang kamu inginkan. Berikut adalah beberapa agen travel yang menawarkan jasa antar ke Kampung Inggris Pare di Kediri:

  • Nabawi Travel: Rute Klaten, Solo, Ngawi, Caruban, dan juga Pare. Adapun biaya yang perlu kamu siapkan adalah sejumlah Rp200.000 per orang.
  • Syakira Travel: Ada dua jam keberangkatan, yakni pagi pukul 08.00 dan malam pukul 20.00, dengan ongkos sekitar Rp170.000.
  • Duta Kartika: Ada dua jam waktu keberangkatan via tol, yakni pukul 07.00 hingga 11.30 dan pukul 19.00 hingga 23.00. Untuk biaya tiketnya, kamu perlu mengeluarkan ongkos sekitar Rp200.000.
  • Galih Putra: Rute Klaten, Solo, Ngawi, Nganjuk, Pare, dan pusat kota Kediri, dengan harga tiketnya sekitar Rp150.000.

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Pesawat

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Pesawat

Cara ke Kampung Inggris Pare selanjutnya adalah menggunakan transportasi pesawat. Lebih tepatnya dari Bandara Adisucipto atau Yogyakarta International Airport (YIA), transit di Bandara Juanda, Surabaya, kemudian lanjutv naik bus ke daerah Pare.

Opsi ini adalah pilihan yang bisa kamu pertimbangkan apabila kamu tidak ingin menghabiskan waktu terlalu lama di jalan. Sebab, perjalanan dari Bandara Adisucipto dan YIA ke Bandara Juanda cukup cepat, yakni sekitar satu jam untuk penerbangan langsung.

Namun jika menyinggung biaya, akomodasi ini memang sedikit pricey alias mahal dari transportasi lainnya. Sebagai gambaran, harga tiket berkisar kurang lebih Rp1.000.000 hingga Rp2.000.000 untuk kelas ekonomi.

Dari Bandara Juanda Menuju Kampung Inggris Pare via Bus

Setibanya di Bandara Juanda, kamu harus naik transportasi lain menuju Terminal Purabaya, lalu lanjut naik bus ke Kediri, baru menuju ke Pare via angkot atau ojek online.

1. Dari Bandara Juanda ke Terminal Purabaya

Kamu bisa naik bus Damri Bandara untuk pergi ke Terminal Purabaya yang berjarak 8 kilometer dengan waktu tempuh 20 menit. Bus Damri ini tersedia dari pukul 02.00 hingga pukul 21.00 setiap 15 menit.  Untuk biaya naik bus Damri Bandara, kamu cukup menyiapkan uang sekitar Rp20.000.

2. Dari Terminal Purabaya ke Kediri

Nah, setibanya di Terminal Purabaya, kamu bisa melanjutkan perjalanan ke Kampung Inggris dengan bus Rukun Jaya, Harapan Jaya, atau Bagong. Harga tiket untuk bus tujuan Pare ini adalah sekitar Rp30.000 hingga Rp50.000. Untuk pemberhentian bus, nantinya kamu akan turun di daerah Tulungrejo.

3. Dari Kediri ke Kampung Inggris Pare

Daerah Tulungrejo tempatmu berhenti ini tidak jauh dari Kampung Inggris Pare, hanya sekitar 4 menit dengan naik becak bertarif Rp10.000 atau 10 menit jalan kaki.

Dari Bandara Juanda Menuju Kampung Inggris Pare via Travel

Selain menggunakan bus, kamu juga bisa pergi ke Kampung Inggris dengan travel dari Bandara Juanda ke Pare Kediri.

Beberapa agen travel menyediakan jasa antar dari Bandara Juanda ke Kampung Inggris dengan lima pilihan waktu berangkat: pukul 06.00, 10.00, 13.00, 17.00, dan 19.00. Untuk tarif perjalanan adalah sekitar Rp150.000.

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Bus

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Bus

Selanjutnya kamu juga bisa pergi ke Kampung Inggris dengan naik bus dari Terminal Giwangan kemudian transit di Terminal Blitar.

Dari Terminal Giwangan ke Terminal Kesamben

Dengan jarak tempuh sejauh 310 kilometer, dari Terminal Giwangan ke Terminal Kesamben di Blitar akan memakan waktu sekitar enam jam. Nah, salah satu bus yang menyediakan rute dari Yogyakarta menuju ke Blitar adalah bus Zena jurusan Purwokerto-Malang. Harga tiket untuk bus Zena sekitar Rp 180.000.

Dari Terminal Kesamben ke Terminal Pare

Setibanya di Terminal Kesamben, kamu bisa naik bus Rukun Jaya, Bagong, atau Harapan Jaya yang akan berhenti di Terminal Pare dengan biaya sekitar Rp20.000.

Dari Terminal Pare ke Kampung Inggris

Dari terminal Pare yang berjarak tiga kilometer dari Kampung Inggris, kamu bisa memakai becak atau berjalan kaki.

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja via Mobil Pribadi

Cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja naik Mobil Pribadi

Selain beberapa opsi transportasi di atas, kamu juga bisa pergi ke Kampung Inggris dengan menggunakan mobil pribadi. Untuk opsi ini, terdapat dua pilihan rute yang bisa kamu pilih, yakni rute tol dan juga rute tanpa melewati tanpa tol.

Rute Solo-Kertosono

Untuk rute yang melewati tol Solo-Kertosono, kamu akan menempuh perjalanan sejauh 270 kilometer dengan durasi perjalan sekitar 4 jam. Karena melewati tol, maka kamu perlu menyiapkan tambahan biaya. Tarif tol kendaraan golongan I, ongkos perjalanan yang perlu dipersiapkan adalah sekitar Rp 150.000.

Rute Tanpa Tol

Bagaimana dengan rute ke Kampung Inggris Pare tanpa tol? Untuk rute tanpa melalui jalan tol, kamu tentu saja akan menempuh jarak yang lebih jauh yakni sekitar 260 kilometer dengan durasi perjalanan mencapai enam jam.

Penutup

Itulah beberapa pilihan transportasi yang bisa kamu gunakan untuk pergi Kampung Inggris Pare dari Yogyakarta. Kamu bisa menggunakan kereta api, travel, pesawat, bus, dan juga mobil pribadi untuk pergi ke Kampung Inggris Pare.

Jika kamu memang punya rencana untuk mengunjungi Kampung Inggris Pare, kamu bisa mempertimbangakan pilihan cara ke Kampung Inggris Pare dari Jogja di atas. Agar nyaman, kamu bisa memilih pilihan transportasi sesuai dengan preferensi yang kamu miliki.