Teks Eksposisi dalam Bahasa Inggris, Pengertian, Struktur dan Contohnya

Teks Eksposisi dalam Bahasa Inggris

Sama halnya dengan bahasa Indonesia, dalam bahasa Inggris terdapat berbagai jenis teks yang bisa dipelajari. Salah satunya adalah teks eksposisi dalam bahasa Inggris atau sering disebut sebagai exposition text.

Tak jauh berbeda dengan teks eksposisi dalam bahasa Indonesia. Dalam bahasa Inggris, teks ini berbentuk tulisan semacam berita atau tulisan-tulisan lainnya yang mengandung opini atau pendapat dari penulisnya.

Selain itu, teks eksposisi juga disebut sebagai karya non fiksi. Pasalnya, dalam teks tersebut berisikan tentang informasi berdasarkan fakta atau bukti yang dapat dipertanggungjawabkan.

Bagi yang sudah mahir berbahasa Inggris, tentunya membuat teks eksposisi merupakan perkara mudah. Namun, tak jarang para pemula merasa kesulitan ketika membuat teks eksposisi ini.

Bagi Anda yang saat ini sedang belajar bahasa Inggris dan ingin mengasah kemampuan dengan membuat teks ini, janganlah khawatir. Anda bisa simak ulasan berikut ini tentang teks eksposisi mulai dari pengertian, tujuan, ciri-ciri, struktur, hal penting yang harus diperhatikan hingga contohnya.

Teks Eksposisi dalam Bahasa Inggris, Pengertian, Struktur dan Contohnya
pexels.com

Pengertian Teks Eksposisi dalam Bahasa Inggris

Exposition text merupakan sebuah teks atau tulisan yang memiliki sifat persuasif dan berusaha untuk menyakinkan para pembaca ataupun pendengarnya. Dalam teks ini berisikan tentang isu-isu penting yang sedang terjadi atau sedang hangat-hangatnya menjadi perbincangan.

Exposition text berisikan tentang opini atau pendapat dari satu sisi saja atau hanya opini penulis. Bahkan, hampir semua isi dari teks ini merupakan opini penulis terhadap suatu masalah yang tengah terjadi.

Dengan kata lain, exposition text ini merupakan tulisan terbuka. Sehingga, memiliki kemungkinan untuk mendapatkan penolakan dan dukungan dari pembacanya.

Selain bisa Anda kenal sebagai exposition text Anda juga bisa menyebutnya sebagai argumentative text, karena secara keseluruhan teks tersebut berisikan tentang opini penulis yang memiliki ciri khas tersendiri. Dalam penulisan exposition text, harus Anda sampaikan dengan sangat jelas, singkat, padat dan akurat.

Selain itu, teks ini juga sangat populer di kalangan akademik, baik sekolah maupun perguruan tinggi. Anda bisa menemukan contoh exposition text ini dalam buku-buku ilmiah, artikel koran, jurnal, majalah, pidato akademis, dan contoh lainnya.

Tujuan Exposition Text

Tujuan dari penulisan teks eksposisi dalam bahasa Inggris ini yakni untuk memberikan penjelasan, informasi, atau ide-ide yang berkaitan dengan berbagai aspek kehidupan masyarakat. Misalnya saja, ekonomi, kesehatan, lingkungan, sosial, budaya, hukum, dan aspek kehidupan masyarakat lainnya.

Ciri-Ciri Exposition Text

Untuk membedakan teks eksposisi dengan jenis teks lainnya sangatlah mudah. Teks eksposisi ini memiliki ciri yang sangat khas sehingga Anda dapat mengenali jenis teks ini. Berikut ini adalah ciri-ciri teks eksposisi.

  1. Dalam penulisan exposition text, tulisan berisikan tentang pengetahuan ataupun informasi yang bersifat faktual berdasarkan kondisi maupun kejadian secara real atau nyata.
  2. Selain singkat, jelas, dan lugas, dalam penulisannya juga menggunakan grammar bahasa Inggris formal.
  3. Secara keseluruhan isi dari teks tersebut memiliki jawaban dari 5W + 1H, yakni what (apa), where (dimana), when (kapan), who (siapa), why (mengapa), dan how (bagaimana).
  4. Selain itu, exposition text ini tidak memihak kepada siapapun untuk kepentingan pribadi maupun kelompok.

Jenis Exposition Text

Jika teks eksposisi dalam bahasa Indonesia memiliki berbagai jenis, berbeda dengan bahasa Inggris. Terdapat dua jenis exposition text yang harus Anda ketahui. Langsung saja, berikut ini adalah pemaparan selengkapnya.

1. Analytical Exposition

Jenis exposition text yang pertama yakni analytical exposition. Analytical exposition merupakan jenis teks eksposisi yang memiliki awalan pernyataan yang menunjukkan sikap, opini ataupun posisi penuis terhadap tema yang akan dibahas.

Kemudian, opini penulis tersebut akan didukung dengan berbagai argumen. Setelah itu, penulis akan menutup teks tersebut dengan penegasan atau pernyataan ulang terkait opini yang dinyatakan pada bagian awal.

2. Hortatory Exposition

Jenis exposition text berikutnya yakni hortatory exposition. Hortatory exposition merupakan jenis teks eksposisi yang awalannya menggunakan pernyataan tentang isu atau masalah. Penulis akan mengangkat isu atau masalah tersebut sebagai tema tulisannya.

Setelah itu, penulis akan menggunakan berbagai argumen dan bukti pendukung untuk memperkuat pernyataan terkait isu atau masalah tersebut. Hal ini dapat mengarahkan pembaca pada sudut pandang penulis.

Setelah itu, penulis akan memberikan penutup dengan saran atau rekomendasi dari penulis terkait apa yang harus dilakukan untuk mengatasi masalah atau isu tersebut.

Struktur Penulisan Exposition Text

Sama halnya dengan membuat sebuah artikel, dalam penulisan teks eksposisi dalam bahasa Inggris terdapat struktur yang harus Anda pelajari. Struktur ini dapat menjadi pedoman atau panduan bagi Anda untuk membuat kerangka tulisan atau naskah.

Maka dari itulah sebelum Anda memutuskan untuk membuat jenis teks ini ada baiknya untuk membuat draft terlebih dahulu. Tentunya dengan mengacu pada tiga struktur seperti berikut ini.

1. Thesis

Dalam bahasa Indonesia, pada bagian tesis biasanya juga disebut sebagai pernyataan umum. Fungsinya adalah sebagai pembuka teks eksposisi tersebut.

Hal ini tak jauh berbeda dengan bagian thesis dalam exposition text. Biasanya, penulis akan memulainya dengan mengenalkan isu, topik, atau pandangan penulis terdapat suatu topik tertentu yang akan dibahas dalam teks tersebut.

Anda tidak boleh asal-asalan dalam menuliskan isu atau topik ini. Agar exposition text yang Anda buat semakin menarik perhatian audience atau pembaca maka ada baiknya untuk melakukan riset terlebih dahulu.

Anda bisa melakukan riset melalui berbagai referensi bacaan dari bermacam-macam sumber yang kredibel. Dengan begitu, pandangan Anda terhadap isu atau topik tersebut akan semakin kuat. Selain itu, pada bagian thesis ini Anda juga bisa memulainya dengan paragraf awal yang berisikan tentang sebuah fenomena yang mungkin belum diketahui oleh banyak orang.

Contoh Paragraf Thesis:

Bahasa Inggris

The main key to control our weight is applying a good and correct lifestyle. Is not only about eating some healthy food and drink. However, there are various other factors that we should pay attention to. For example, such as adequate rest time and exercise regularly.

Bahasa Indonesia

Kunci utama agar kita dapat mengendalikan berat badan adalah dengan menerapkan pola hidup yang baik dan benar. Tidak hanya mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat saja. Namun, terdapat berbagai faktor lain yang harus kita perhatikan. Misalnya saja seperti waktu istirahat yang cukup dan olahraga secara teratur.

2. Arguments

Struktur kedua dari exposition text adalah argument. Pada bagian ini penulis akan menyampaikan argumen, opini atau pendapatnya untuk mendukung isu atau topik yang sudah ditulis.

Pada bagian arguments, terdapat pendapat pribadi dari penulis atau alasan yang logis, data-data relevan dari berbagai sumber terpercaya pernyataan dari para ahli, atau fakta lainnya yang dapat memberikan dukungan isu atau topik yang Anda angkat. Agar exposition text yang Anda buat semakin baik, tentunya harus sesuai atau relate dengan thesis yang sudah dibuat sebelumnya.

Contoh Paragraf Arguments:

Bahasa Inggris

Over time, the number of individuals littering continues to increase. Especially the garbage disposal in the river. This is in accordance with the conclusions of a number of environmental observers.

Humans are still not deterred by the consequences of throwing garbage into the river. Floods and landslides always cause many victims.

Not only the victims who were injured, but also the victims who died as a result of the disaster. However, this is not enough to raise awareness for people not to litter.

Bahasa Indonesia

Seiring dengan berjalannya waktu, jumlah individu yang membuang sampah sembarangan terus saja meningkat. Terutama pembuangan sampah yang dilakukan di sungai. Hal ini sesuai dengan kesimpulan dari sejumlah pengamat lingkungan.

Manusia masih saja belum merasa jera dengan akibat dari membuang sampah ke sungai. Bencana banjir hingga tanah longsor selalu menimbulkan banyak korban.

Tak hanya korban yang mengalami luka-luka saja, tetapi juga korban meninggal dunia akibat bencana tersebut. Namun, hal tersebut belum cukup memberikan kesadaran bagi orang-orang untuk tidak membuang sampah sembarangan.

3. Reiteration

Struktur terakhir pada exposition text adalah reiteration. Struktur ini juga bisa Anda sebut sebagai conclusion.

Reiteration sendiri merupakan bagian yang berisikan penutup ataupun kesimpulan dari penulis terhadap keseluruhan isu atau topik yang sudah dibahas di awal. Selain itu, penulis juga akan memberikan penegasan ulang atau rekomendasi serta saran terkait tulisan tersebut yang juga memberikan manfaat bagi para pembaca.

Contoh Paragraf Reiteration:

Bahasa Inggris

So, the current smog disaster has a negative impact on people’s lives. Not only disrupting health conditions, but also the economy of the community.

Bahasa Indonesia

Jadi, bencana kabut asap yang tengah melanda ini memberikan dampak negatif bagi kehidupan masyarakat. Tak hanya mengganggu kondisi kesehatan saja, akan tetapi juga perekonomian masyarakat.

Struktur Bahasa Exposition Text

Tidak hanya memperhatikan struktur tulisannya saja. Untuk membuat teks eksposisi dalam bahasa Inggris Anda juga harus memperhatikan struktur bahasanya.

Selain membuat exposition text dengan bahasa yang mudah dimengerti oleh para pembaca, ada beberapa unsur kebahasan yang tak kalah penting. Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah struktur bahasa exposition text.

  1. Exposition text menggunakan simple present tense. Pasalnya, isi dari exposition text menyatakan tentang kondisi masa kini. Namun, hal ini bukanlah ketentuan yang mutlak, karena bisa saja menggunakan beberapa jenis tenses lainnya sesuai dengan isi atau konteks kalimat yang Anda buat.
  2. Selain itu, terdapat banyak penggunaan kata penghubung atau conjunction. Misalnya saja seperti so, the reason, because of, therefore, dan kata penghubung lainnya. Kata penghubung ini dapat menyampaikan alasan ataupun penjelasan dari suatu aksi atau tindakan yang terjadi.
  3. Kemudian, exposition text juga berisikan tentang argumen, opini atau pendapat.
  4. Dalam penulisan exposition text banyak penggunaan kata-kata yang mengandung sebab akibat atau cause effect.
  5. Menggunakan kosakata atau vocabulari yang dapat mengepresikan argumen penulis. Penulis dapat menggunakan beberapa kosakata yang dapat menunjukkan keterampilan dalam merangkai kalimat sehingga menjadi lebih menarik. Misalnya saja kosakata sederhana yang bisa digunakan yakni, important, need, think, must, and so on so forth, dan kosakata lainnya.
  6. Terakhir, dalam penulisan exposition text menggunakan kosakata atau vocabulary yang dapat membangkirkan emosi para pembaca. Sebagai contoh, innocent, unreasonable, amused, concerned, dan lain sebagainya.

Contoh Exposition Text

Setelah Anda sudah mengetahui dan memahami pengertian, tujuan, ciri, hingga struktur penulisan dan kebahasaan exposition text, kini saatnya untuk berlatih. Sebagai awal latihan, Anda bisa menuliskan topik atau isu yang mudah lebih dahulu.

Sehingga, Anda tidak akan kesulitan dalam membuatnya. Tak perlu berlama-lama lagi, berikut ini adalah contoh exposition text yang dapat Anda ikuti.

Bahasa Inggris

Thesis

Undoubtedly, breakfast has many benefits to maintain the health of our bodies. This is in accordance with several research studies, that breakfast can be a source of energy for us to start activities or activities in the morning.

In addition, breakfast can also improve the performance and concentration of our brain. Breakfast also has a positive effect on the cognitive skills of the brain which can improve memory in producing high concentration.

Arguments

Because of the many benefits that we can get from breakfast, we shouldn’t skip breakfast every morning. By always getting used to starting the day with breakfast, then our days will feel better and more vibrant.

In addition, breakfast is very important because during sleep the body loses nutritional intake and nutrients for several hours. With this breakfast, the body will get nutritional intake to restore energy.

Reiteration

So, we can imagine, when we skip breakfast, it may indeed cause a bad impact on our health. One of them is increasing the chances of getting various types of diseases.

Bahasa Indonesia

Tesis

Bukan tanpa alasan, sarapan memiliki banyak manfaat untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Hal ini sesuai dengan beberapa studi penelitian, bahwa dengan sarapan dapat menjadi sumber energi bagi kita untuk memulai aktivitas ataupun kegiatan saat di pagi hari.

Selain itu, sarapan juga dapat meningkatkan kinerja dan konsentrasi otak kita. Sarapan juga memberikan pengaruh positif bagi keterampilan kognitif otak yang dapat meningkatkan daya ingat dalam menghasilkan konsentrasi tinggi.

Argumen

Mengingat begitu banyaknya manfaat sarapan yang bisa kita dapatkan, ada baiknya kita tidak melewatkan sarapan setiap paginya. Dengan selalu membiasakan diri untuk memulai hari dengan sarapan, maka hari-hari kita akan terasa lebih baik dan bersemangat.

Selain itu, sarapan menjadi hal yang sangat penting karena selama kita tidur tubuh kehilangan asupan gizi dan nutrisi selama beberapa jam. Dengan sarapan inilah, tubuh akan mendapatkan asupan gizi untuk memulihkan kembali energi.

Baca juga : 6 Jenis Teks Bahasa Inggris untuk Melatih Speaking Kamu

Kesimpulan

Jadi, dapat kita bayangkan, jika kita melewatkan sarapan tentunya dapat berdampak buruk pada kesehatan. Salah satunya adalah semakin meningkatkan peluang untuk terserang berbagai jenis penyakit.

Membuat exposition text terlihat cukup suit. Namun, Bila Anda membiasakan diri untuk mempelajari dan berlatih membuatnya, exposition text menjadi hal yang mudah.

Langkah pertama yang bisa Anda lakukan untuk membuat jenis teks ini adalah dengan mulai belajar mengekspresikan pikiran secara runtut dan membiasakan diri untuk membuat catatan. Selain itu, Anda juga perlu untuk memperluas kosakata bahasa Inggris dengan berbagai cara. Misalnya menonton film berbahasa Inggris, membaca buku, hingga mendengarkan lagu.

Dengan begitu, Anda dapat membuat teks eksposisi dalam bahasa Inggris yang baik dan benar. Jangan pernah patah semangat untuk mengasah kemampuan bahasa Inggris Anda dengan belajar berbagai hal lainnya. Good Luck!!!