Ada beragam profesi di dunia ini salah satunya penerjemah atau translator. Tentunya, seorang penerjemah membutuhkan modal kemampuan berbahasa asing yang baik sesuai bahasa yang dipilihnya. Untuk menjadi translator bahasa Inggris yang profesional, cara menjadi penerjemah bahasa Inggris berikut ini dapat dipelajari.
10 Cara Menjadi Penerjemah Bahasa Inggris
Proses menerjemahkan atau translating bukan sekedar mengubah satu bahasa ke bahasa lain saja. Diperlukan kemampuan untuk menyampaikan maksud dari bahasa yang diterjemahkan dengan tidak mengubah maknanya. Itulah mengapa profesi seorang translator tidaklah mudah. Agar dapat menguasai bahasa Inggris dan menjadi penerjemah profesional, berikut langkah-langkah yang dapat diikuti:
1. Kuasai Bahasa Diri Sendiri dengan Baik
Sebelum mulai mengasah kemampuan berbahasa Inggris, hal utama yang harus dilakukan adalah mempelajari bahasa diri sendiri dengan baik. Menerjemahkan bahasa Inggris ke bahasa Indonesia tanpa modal ini akan menyulitkan translator ke depannya. Dengan pemahaman bahasa Indonesia yang baik, translator dapat menyampaikan maksud dari pesan atau teks yang diterjemahkan dengan benar.
2. Pahami Perbedaan Interpreter dan Penerjemah
Sebagai dasar menjadi penerjemah, perbedaan kedua jenis profesi ini harus dipahami. Penerjemah dan interpreter sering kali dianggap sama oleh banyak orang. Meski seorang penerjemah dapat pula menjadi interpreter, istilah ini sebenarnya memiliki pengertian yang berbeda. Translator atau penerjemah bekerja dengan menerjemahkan teks dari berbagai media seperti buku, artikel, subtitle film, dan lainnya.
Proses mengalihkan bahasa Inggris ke bahasa Indonesia oleh translator membutuhkan waktu yang cukup lama. Adapun interpreter dikenal juga sebagai juru bahasa. Profesi ini mengharuskan interpreter menerjemahkan bahasa secara lisan ke dalam bahasa lain secara langsung saat itu juga.
Baca juga : 10 Pekerjaan yang Harus Bisa Bahasa Inggris
3. Memiliki Kemampuan Berbahasa Inggris yang Baik
Tentu saja cara menjadi penerjemah bahasa Inggris adalah dengan menguasai bahasa Inggris dari segala aspeknya seperti grammar, tense dan lainnya. Banyak situs yang menyediakan berbagai materi untuk mengembangkan kemampuan bahasa Inggris. Bagi yang berminat untuk menjadi penerjemah bahasa Inggris juga bisa mengikuti kelas-kelas kursus bahasa Inggris agar belajar lebih intensif.
Selain memanfaatkan website, belajar secara individu juga dapat dengan membaca buku, menonton YouTube dan lainnya. Semakin banyak mendengarkan, membaca dan berbicara dalam bahasa Inggris, semakin cepat pula kemampuan untuk menguasai bahasa Inggris dengan baik. Maka dari itu, sediakan waktu khusus untuk belajar dan jalanilah dengan konsisten agar kemampuan meningkat pesat.
4. Pilih Spesifikasi yang Ingin Diterjemahkan
Bermodal kemampuan menerjemahkan secara cepat dan akurat saja sebenarnya belum cukup untuk menjadi seorang penerjemah. Pilihlah secara spesifik topik yang ingin kita terjemahkan agar dapat fokus menguasai bidang tersebut. Bidang yang dapat kita pilih contohnya menerjemahkan buku, novel, jurnal ilmiah, film dan beragam bidang lainnya.
Dengan menentukan bidang secara spesifik, seorang penerjemah dapat lebih fokus mempelajari bidang tersebut. Kemampuan yang ini bertujuan agar translator mempelajari lebih dalam kata-kata khusus dalam bidangnya. Dengan begitu, kesulitan-kesulitan yang kita temui dapat teratasi dan client bisa merasa terpuaskan dengan kinerja penerjemah.
5. Banyak Belajar dari Konten Berbahasa Inggris
Kebanyakan orang belajar bahasa Inggris dari buku atau media-media yang sudah terterjemahkan ke dalam bahasa sendiri. Jika ingin menjadi penerjemah yang andal, mulailah membaca, mendengarkan atau menonton konten berbahasa Inggris. Pada mulanya, akan banyak kata-kata asing yang tidak kita mengerti. Hal ini akan mendorong rasa penasaran sehingga mulai mencari arti kata tersebut.
Secara tidak langsung, lambat laun perbendaharaan kata akan semakin meningkat. Memperkaya diri dengan vocabulary bahasa Inggris sangat bermanfaat untuk membantu proses belajar. Catatlah kata-kata yang belum kita mengerti menggunakan bantuan aplikasi penerjemah untuk mengartikannya. Membuat versi terjemahan dari buku atau film juga bisa menjadi cara cerdas untuk meningkatkan kemampuan.
6. Latih Kemampuan Berbicara (Public Speaking)
Jika ingin menjadi seorang interpreter, kemampuan berbicara di depan umum menjadi hal yang patut. Biasanya, Suatu konferensi atau instansi sering menggunakan jasa seorang interpreter . Interpreter berkewajiban menyampaikan pesan dari narasumber ke pihak ketiga ataupun sebaliknya. Berdasarkan hal ini, interpreter sangat membutuhkan skill public speaking agar dapat menerjemahkan dengan tenang dan tidak gugup.
Perasaan gugup berakibat pada bahasa yang salah arti atau bahkan membuat otak blank. Sebelum hal ini terjadi, atasi rasa gugup berbicara di depan umum dengan mengikuti pelatihan atau belajar langsung tentang seni berbicara di muka umum. Hal ini menjadi salah satu cara menjadi penerjemah bahasa Inggris yang terampil dan mampu tampil di depan banyak orang.
7. Ikuti Komunitas Bahasa Inggris
Memiliki rekan yang bisa kita ajak berbicara dalam bahasa Inggris merupakan cara efektif untuk meningkatkan kemampuan berbahasa. Untuk menemukannya, bergabunglah dengan komunitas bahasa Inggris. Selain untuk berkomunikasi, komunitas juga dapat menjadi jalan agar ingatan akan bahasa Inggris selalu aktif dan berfungsi dengan baik. Komunitas juga bermanfaat untuk memperluas jaringan.
8. Bangun Platform dan Promosikan Kemampuan
Setelah banyak belajar dan mulai mampu menerjemahkan konten berbahasa Inggris, saatnya untuk terjun menjadi seorang penerjemah. Tentu saja hal ini dapat terjadi dengan mempromosikan kemampuan diri. Jika tidak ada orang yang tahu, rasanya sulit untuk mencari client yang dapat membayar kemampuan tersebut.
Mempromosikan jasa dapat kita lakukan dengan berbicara secara langsung atau memanfaatkan berbagai media. Buatlah sebuah website atau media sosial yang menunjukkan portofolio karya yang telah telah kita terjemahkan. Cara menjadi penerjemah bahasa Inggris pada tahap ini berguna untuk mempromosikan jasa pada khalayak ramai agar lebih cepat mendapat client.
9. Bergabung dengan Agensi Penerjemah
Belum yakin jika harus membangun platform sendiri? Cobalah untuk bergabung dengan agensi penerjemah. Banyak hal yang dapat kita pelajari di sana seperti alur kerja penerjemah dan tugas lainnya. Penerjemah profesional juga memiliki estimasi waktu dalam menerjemahkan suatu teks agar tidak berlarut-larut.
Dengan memiliki pengalaman menerjemahkan di suatu agensi, kesempatan memiliki client pribadi semakin besar. Selain bekerja di agensi tersebut, penerjemah juga dapat menjadi freelance untuk menerjemahkan konten-konten yang diminati. Saat ini, banyak bidang yang membutuhkan tenaga penerjemah baik itu tugas skripsi, subtitle film dan lainnya.
10. Memiliki Komitmen yang Kuat
Proses belajar dari dasar hingga menjadi ahli tentu tidak gampang dan perlu menginvestasikan waktu yang tidak sebentar. Di sinilah tempat menguji kesabaran dan komitmen. Jika hanya setengah hati melalui tahapan di atas, impian untuk menjadi seorang penerjemah bahasa Inggris akan sulit digapai. Seorang penerjemah harus memiliki komitmen yang kuat dalam menjalani profesinya.
Baik itu dalam hal belajar atau saat menerjemahkan konten, kemungkinan masalah selalu ada. Pengetahuan dan bakat tidaklah terbatas namun, kesulitan yang ada mungkin tidak terbatas. Milikilah semangat profesionalisme dengan tanggung jawab yang tinggi untuk mempertahankan kredibilitas sebagai penerjemah.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Aplikasi Penerjemah Bahasa Inggris
Demikian beberapa cara menjadi penerjemah bahasa Inggris yang dapat kita tempuh hingga menjadi penerjemah yang handal. Menjadi seorang penerjemah tentunya memiliki banyak tantangan yang harus kita hadapi. Di samping itu, penerjemah juga bisa mendapatkan banyak manfaat seperti mengetahui hal-hal baru hingga pengalaman menarik lainnya.