May and might menduduki posisi sebagai modal auxiliary verb atau kata kerja bantu modal. Ada banyak jenis modal yang mungkin kamu ketahui seperti can, should, would, will, dan could.
Akan tetapi kedua jenis modal tersebut sering kali menimbulkan kebingungan bagi pemelajar bahasa Inggris baru. Hal ini karena dua-duanya punya arti sama yaitu “mungkin”.
Kalimat “She may be sick” dan “She might be sick” berarti “Dia mungkin sedang sakit”. Lalu, apa yang membedakan kedua jenis modal tersebut? Mari simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Pengertian dan Fungsi May pada Kalimat
May adalah bentuk present tense dari might yang mempunyai berbagai macam fungsi. Kata bantu ini sering muncul ketika kamu menyampaikan pernyataan yang kurang meyakinkan. Kalimat tersebut berisi kemungkinan tentang suatu hal.
Dalam bahasa Indonesia, kata may berarti dua yaitu “mungkin” dan “boleh”. Jadi kamu bisa memakainya ketika ingin membuat permintaan izin.
May and might bisa jadi memiliki arti yang sama, namun keduanya menunjukkan fungsi berbeda. Kalau may berarti memiliki kemungkinan lebih besar, sekitar 50%, bahkan lebih.
Contoh Penggunaan Modal May dalam Kalimat
Agar lebih paham mengenai penggunaannya, kamu bisa melihat contoh may untuk tujuan tertentu. Misalnya may sebagai ungkapan permohonan, meminta izin (giving permission), menawarkan saran (giving sugestion) atau bantuan (offering help), kemungkinan, bahkan harapan (hope). Untuk lebih spesifiknya, kamu bisa amati tabel berikut.
Fungsi May | Contoh Kalimat |
Memberi dan meminta izin |
|
Menyampaikan kemungkinan |
|
Menyampaikan doa dan harapan |
|
Pengertian dan Fungsi Might dalam Kalimat
Might adalah bentuk lampaunya may walaupun tidak selalu digunakan pada bentuk Past Tense. Ada beberapa macam tujuan atau fungsi yang bisa kamu tentukan sendiri.
Meskipun sama-sama menyampaikan kemungkinan, namun persentasenya kecil. Melalui might, kamu dapat membuat pernyataan tentatif atau belum pasti. Selain itu sifatnya juga hipotetis, yaitu masih berbentuk dugaan.
Contoh Penggunaan Might Sesuai Fungsinya
Karena banyak sekali fungsi might, maka kamu harus tahu bagaimana cara menggunakannya. Jangan sampai lawan bicara menangkap double meaning atau arti ganda dari kalimatmu, sebab pesan dan informasimu akan susah ditangkap oleh lawan bicaramu.
Oleh sebab itu, perhatikan beberapa fungsi sekaligus contoh might dalam kalimat utuh berikut!
Fungsi Might | Contoh Kalimat |
Menyampaikan kemungkinan kecil atau praduga. |
|
Menyampaikan permintaan, izin, atau permohonan secara sopan. |
|
Penggunaan may untuk memberikan saran secara sopan. |
|
Penutup
Nah, setelah membaca materi bahasa inggris kelas 9 menganai may and might di atas, keduanya tidak terlihat membingungkan lagi, kan? Kamu bisa memakai kedua bentuk modal auxiliary verb tersebut dalam percakapan bahasa Inggris. Namun, tetap perhatikan konteks dan tujuannya, supaya bisa membedakan may serta might secara tepat.